Bangun Silaturahmi, Kadis PUPR Minta KNPI Malut Dukung Pembangunan Ibukota Sofifi
DPD KNPI Malut bersilaturahmi dengan Kadis PUPR Malut dan jajarannya (dok:PUPR Malut) |
PUBLIKAmalut, Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Maluku Utara (Malut), Saifudin Djuba menerima silaturahmi dari DPD Komite Nasional Pemuda Indonesi (KNPI) Malut.
Silaturahmi yang dilakukan oleh KNPI Malut di kantor dinas PUPR Malut, Selasa (30/08) lalu, untuk membangun koordinasi dan komunikasi dalam mendorong percepatan pembangunan ibu kota provinsi di sofifi.
“KNPI merupakan mitra strategis pemerintah, sehingga sangat baik jika kita membangun komunikasi dalam rangka mendorong percepatan pembangunan di Malut khususnya di sofifi,”ungkap Saifudin ketika diwawancara, Rabu (31/08).
Mantan Pejabat Bupati Halmahera Utara ini menyatakan, KNPI sebagai wadah perhimpunan pemuda sangat efektif untuk menjalin komunikasi yang baik, sehingga saran dan kritikan untuk membangun daerah ini ke arah yang lebih baik sangat penting.
“Saran, ide, gagasan dan kritikan untuk membangun daerah ini sangat penting, sehingga kolaborasi dari pemuda cukup efektif dalam rangan percepatan pembangunan di malut,”katanya.
Saifudin mengaku, peran pemuda bukan saja sebatas mengkritik, tapi juga dapat berkolaborasi dalam melakukan pengawasan terhadap aktifitas pembangunan daerah.
“Ketika ada kesalahan kita bisa ditegur, bahkan instansi pemerintah bisa berkolaborasi dalam melaksanakan kegiatan,”pungkasnya.
Untuk diketahui, hadir dalam acara silaturahmi antara PUPR dan KNPI adalah, Kadis PUPR Saifudin Djuba, Kabid Binamarga Daud Ismail, Ketua KNPI Malut Imanulah dan pengurus KNPI Malut. (red)