Reses di Halut, Anggota Deprov Sukri Ali Serap Aspirasi Tiga Desa

![]() |
Anggota DPRD Malut Sukri Ali Reses di Desa Luari (Dok :Publikamalut.com) |
SOFIFI-PUBLIKA, Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Maluku Utara Sukri Ali menyerap aspirasi masyarakat di tiga desa di Kabupaten Halmahera Utara. Usulan kebutuhan masyarakat ini sampaikan pada saat melakukan reses di Halmahera Utara.
Politisi muda Partai Hanura itu mengawali kegiatan reses di Desa Luari Kecamatan Tobelo Utara, pada saat bertemu dengan tokoh dan masyarakat, banyak kebutuhan yang diusulkan yakni Drainase pasalnya setiap musim hujan selalu terjadi banjir bahkan meluap ke jalan dan menggenangi rumah warga.”masyakakat desa Luari meminta perhatian dari Pemerintah Provinsi, untuk pembangunan Drainase,”kata Sukri, Minggu (3/10/2021)
Selain itu mantan ketua TOGAMOLOKA Malut itu mengaku masyakarat Luari dengan mata pencaharian rata-rata petani dan nelayan ini juga mengusulkan pembangunan jalan tani serta sarana Armada perahu fiber.”masyarakat mengaku jalan tani sangat penting untuk mempermudah pengangkutan hasil pertanian, dan fiber bagi para nelayan, untuk itu saya akan dorong, warga juga minta pengembangan pariwisata pantai luari dan rumah ibadah,”katanya.
Sementara di Desa Dokulamo Galela, masyarakat mengusulkan talut penahan tebing danau telaga, jalan aspal dari bandara ke desa Roko, kebutuhan peralatan bagi petani holtikultura, pembangunan rumah ibadah masjid dan gereja, serta pembangunan bagi sekaloh menenga atas (SMA).
Lanjut Sukri sedangkan di Desa Dodowo Galela Utara, warga setempat usulkan talut penahan ombak, bantuan bagi nelayan berupa pengadaan katinting, jalan sentral produksi, dan pembangunan rumah ibadah bagi masjid dan gereja.”ini merupakan masalah yang diusulkan masyarakat pada saat saat reses, sehingga Pemprov Malut dapat menyikapinya.(Red)