Publikamalut.com
Beranda News Kafilah Kota Ternate Juara Umum STQ Tingkat Provinsi Malut ke-XXVI

Kafilah Kota Ternate Juara Umum STQ Tingkat Provinsi Malut ke-XXVI

Sekprov Malut didampingi Ketua DWP Provinsi Malut (patik hijau) menyerahkan piala juara umum STQ Tingkat Provinsi Malut ke Walikota Ternate (Foto : Humas Pemprov Malut)

PUBLIKA-Ternate, Kafilah Kota Ternate  akhirnya ditetapkan sebagai juara umum Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) Tingkat Provinsi Malut ke XXVI tahun 2021, setelah berlomba  selama 4 hari dengan Kafilah dari 9 kabupaten/kota  berlangsung di Asrama Haji Ngade,Senin (7/6/2021) malam.

Kota Ternate keluar sebagai juara umum STQ Tingkat Provinsi Malut ini setelah memenangkan 8 cabang mata lomba diantaranya  cabang Tahfidz Qur’an golongan 1 jus dan tilawah untuk putra, juara terbaik satu Ziyad Hubbbillah Salim, untuk puteri Izza Qurrata’ain. Golongan 5 Jus dan Tilawah Putera, Al Qodri Taha Kotu sedangkan untuk Puteri Riskia Ahmad, sementara golongan 10 Juz Puteri Anisa Tatiana Paturusi, golongan 20 Juz Putera Yandri F Daulay, untuk Puteri Aida Ainun Balqis dan golongan 30 Juz putera Enri Ahmed Paturusi. Selain itu menyusul peringkat kedua yang ditempati oleh Kota Tidore Kepulauan dengan memenangi 6 mata lomba. 

Sekertaris Daerah Provinsi Malut Samsuddin A Kadir mengaku alam pelaksanaan STQ ini, semua peserta telah berjuang dan memberikan yang terbaik demi mengharumkan masing-masing daerah perwakilannya.”Kepada para juara saya ucapkan selamat atas pencapaian prestasi, semoga semakin ditingkatkan lagi demi kembali berjuang di STQ Tingkat Nasional yang ke 26 di Sofifi dalam waktu dekat”. Ucapnya.

Sekprov yang juga ketua LPTQ Provinsi Malut menyampaikan bahwa tahun STQ Tingkat Provinsi Malut berlangsung di Kota Ternate, maka dari itu STQ tingkat provinsi Malut 2023 medatang dilaksanakan di Kabupaten Halmahera Timur.”isnyah Allah  Halmahera Timur akan menjadi tuan rumah STQ Tingkat Provinsi Malut tahun 2023 mendatang, karena Pemda Haltim sangat siap menyelenggarakan iven nasional itu.,”bebernya.

Pada kegiatan penutupan tersebut juga turut dihadiri oleh, Bupati Halmahera Timur, Ubaid Yakub, Pj Bupati Halut, Saifuddin Djuba, Kepala Kanwil Kementerian Agama, Sarbin Sehe, Wakapolres Ternate, sekretaria LPTQ, para dewan Juri beserta peserta STQ dan Tamu Undangan lainnya. (*)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Iklan