Publikamalut.com
Beranda Ragam Atlet Malut Sabet Dua Medali Emas, Perunggu dan Satu Perak

Atlet Malut Sabet Dua Medali Emas, Perunggu dan Satu Perak

Kadispora Malut memberikan ucapan ke Atlet peraih medali (dok:istimewa)

PUBLIKA-Sofifi, Wajah terseyum lebar Atlet Maluku Utara Kesya Aradia berhasil meraih medali emas cabang olahraga tolak peluru F40 putri, begitu juga Atlet Jidan Hanan berhasil mengamankan medali emas pada ajang Paralimpik Pelajar Nasional (PEPARPENAS) ke-11 tahun 2025 Jakarta.

Sementara dicabang olahraga POPNAS, Atlet Maluku Utara dengan nama Rangga Ade telah mengamankan satu medali  perak cabang olahraga Atletik 400 m putra,, sedangkan di cabang olahraga Karate  mengamankan satu medali perunggu atas nama Nurulhujaifa Hummah dan satu medali perunggu disumbangkan oleh Zulfikar Tomagola pada cabor Wushu klas 52.

Ketua Ketua Kontingen POPNAS dan PEPARPENAS Maluku Utara, Saifudin Djuba saat dikonfirmasi mengaku optimistis  perolehan medali dipastikan masih bertambah.

“Saya masih optimis atlet Maluku Utara baik di POPNAS dan PEPARPENAS masih  bisa menamoperolehan medali,”ujarmya.

BACA JUGA:Maluku Utara Kirim 50 Atlet Muda ke POPNAS dan PEPARPENAS Jakarta

Pasalnya empat atlet Malut di cabang olahraga Pencak Silat masuk tahap semifinal klas H putri dan klas G putra dan klas F,, sementara tahap final yakni Irmiyanti Kadir klas E. Sedangkan cabang olahraga Tinju  tiga orang petinju masuk 16 besar.

Lanjut Saifuddin sedangkan cabang olahraga pada PEPARPENAS,  empat atlet masih berpotensi amankan medali di cabang olahraga tolak peluru tahap final yang akan dipertandingkan 7 november 2025.(red)

Komentar
Bagikan:

Iklan