Publikamalut.com
Beranda Daerah Dihantam Gelombang Longboat Terbalik di Perairan Tidore dan Ternate

Dihantam Gelombang Longboat Terbalik di Perairan Tidore dan Ternate

Langboat Terbaik akibat dihantam gelombang di Perairan Tidore-Ternate

PUBLIKA-Ternate, Satu longboat berpenumpang 2 dilaporkan terbalik dan tenggelam di antara perairan Tidore dan Ternate, Provinsi Maluku Utara. Beruntung dua korban dengan identitas Stefi (50) dan Lion (45) warga Bastiong cepat diselamatkan oleh tim SAR gabungan., Selasa (7/10)

Kronologi kejadian, pada tanggal 07 Oktober 2025 pukul 10.40 WIT, Long Boat berangkat dari Pel. Tidore menuju Pelabuhan Bastiong namun pada pukul 11.20 WIT Long Boat terbalik sekitar 100 meter dari pesisir bastiong dan warga sekitar meminta bantua SAR.

Kepala Kantor SAR Ternate, Iwan Ramdani mengatakan, pukul 12.10 WIT, Tim SAR Gabungan tiba di Lokasi kejadian dan melaksanakan evakuasi dengan menggunakan Kapal KPC XXX-2013 Polairud Polda Malut, Rubber Boat dan Long Boat Masyarakat.

Selanjutnya pukul 12.30 WIT, Tim SAR Gabungan berhasil mengevakuasi kedua orang korban dalam keadaan selamat ke pelabuhan perikanan Bastiong Ternate. tim juga telah melakukan penarikan Long Boat korban ke tepi pantai.

Iwan menambahkan dan menghimbau kepada masyarakat Maluku Utara agar selalu memantau situasi dan kondisi cuaca, karena saat cuaca sedang bersahabat, Hujan dan angin serta ombak cukup extrem hampir di seluruh perairan Maluku Utara.

BACA JUGA:Bulog Pastikan Beras di Maluku Utara Aman Dikonsumsi

“Agar segera menghubungi Basarnas maupun pihak terkait apabila menghadapi kondisi yang membahayakan jiwa manusia di lapangan,”imbaunya.

Unsur SAR yang terlibat. Kantor SAR Ternate, Polairud Polda Malut, Lanal Ternate, Babinsa Bastiong, Camat Ternate Tengah, BPBD kota ternate, Babinkamtibmas Bastiong dan Masyarakat Bastiong.(red)

Komentar
Bagikan:

Iklan