KASN Setujui 6 Jabatan Pemprov Malut Dilelang

![]() |
Kepala BKD Provinsi Maluku Utara Idrus Assagaf (dok:PUBLIKAmalut.com) |
PUBLIKA-Sofifi, Pemerintah Provinsi Maluku Utara akan melakukan lelang jabatan 6 Jabatan eselon II yang lowong. Pasalnya Komisi Aparat Sipil Negara (KASN) telah memberikan rekomendasi persetujuan agar segera diisi enam jabatan tersebut melalui seleksi terbuka.
Enam jabatan lowong yang bakal dilelang yakni jabatan kepala Dinas Perundistrian dan Perdagangan Kepada Dinas Pariwisata, Kepala Dinas Kepala Tenegakerja dan Transmigrasi, Kepala Dinas Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Kepala Biro Pengadaan Barang dan Jasa, Kepala Biro Administrasi Pembangunan Setda Provinsi Malut.
Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Maluku Utara Idrus Assagaf saat dikonfirmasi wartawan, Senin (30/1) mengaku Pemprov Malut telah bentuk tim seleksi jabatan yang diketuai langsung mantan rektor Unkhair, Prof Husen Alting.”Pansel sudah dibentuk, sehingga dalam waktu dekat mulai bekerja, pasalnya KASN telah menyetujui usulan lelang jabatan,”Katanya.
Jabatan yang bakal dilelang secara terbuka, sehingga siapapun bisa mendaftar jika memenuhi persyaratan dari aspak kepangkatan dan syarat lainnya.”Jadi ada enam OPD yang disetujui oleh KASN untuk dilakukan pelelangan,”katanya.
Disentil terkait dengan jabatan lowong lainnya, kata Mantan Pj Walikota Ternate itu mengaku saat ini masih terdapat dua jabatan eselon II yang masih lowong yakni Kepala Dinas Pertanian Malut, Kepala Dinas Perumahan dan Kawasan Pemukiman (Disperkim) yang nantinya menyusul
“Dua jabatan belum, nanti berikut, jadi hanya enam jabatan yang sudah disetujui KASN yang didahulukan untuk dilelang oleh Pansel,”cetusnya.(red)