Seorang Kakek Hilang Saat Mandi di Kali Jodo, Ditemukan Meninggal

![]() |
Tim SAR bersama Warga Evaluasi korban tenggelam di sungai kali Jodo (dok: Basarnas Ternate) |
PUBLIKA-Halut, Warga Desa Gayok, Kec. Kao, Kabupaten Halmahera Utara Maluku Utara dengan identitas Jonathan (65) yang sempat dilaporkan hilang saat mandi di sungai Kali jodoh akhirnya ditemukan oleh Tim SAR gabungan.
“Korban ditemukan sekitar pukul 07.15 Wit. dihari ke dua pencarian oleh Tim SAR Gabungan pada koordinat 1’09’34.6” / 127’52’26,6” dengan jarak -+ 500 Meter dari LKP dalam keadaan meninggal dunia,” Hal ini disampaikan Humas Basarnas Ternate Ichan M Nur.
Jasad korban selanjutnya dievakuasi dengan menggunakan perahu longboat dan rubber boat untuk diserahkan kepada pihak keluarga di desa Gayok.
Ichan mengakan kronologis kejadian, Rabu (14/12) sekitar 01.15 WIT, Korban bersama 3 temannya bakar ikan di samping sungai desa gayok, setelah Itu korban merasa gerah dan turun berendam di sungai lalu korban minta tolong ke temannya untuk mengambil korek api.
“Ketika temannya kembali korban sudah tidak ada, kemudian temannya memanggil masyarakat untuk melakukan pencarian disekitar sungai namun korban belum ditemukan, selanjutnya masyarakat setempat menghubungi basarnas untuk meminta bantuan pencarian,”katanya.
Dari laporan tersebut, Kepala Basarnas Ternate Fathur Rahman menerjunka Tim Rescue Pos SAR Tobelo sekitar pukul 10.00 Wit menuju LKP dengan menggunakan Rescue Car untuk melaksanakan Pencarian terhadap korban.(tim/red)