Publikamalut.com
Beranda Hukrim Toyota Hilux Terjun ke Parit, 5 Penumpang Dilarikan ke RSUD Sanana

Toyota Hilux Terjun ke Parit, 5 Penumpang Dilarikan ke RSUD Sanana

Toyota Hilux terjun ke parit (dok: istimewa)

PUBLIKA – sanana, satu unit kendaraan jenis Toyota Hilux berisi lima orang terjun ke parit, akibatnya 5 orang dilarikan ke RSUD Sanana untuk mendapat pertolongan.

Kapolres AKBP Cahyo Widyatmoko di konfirmasi menyebut, peristiwa ini terjadi di perbatasan Desa Waiman dan Desa Soamole Kecamatan Sulabesi Tengah, Kepulauan Sula Maluku Utara. Selasa 4 Juli 2023.

Sambung Cahyo, mengatakan, berawal mobil dengan nomor polisi DG 8430 KB itu dari Desa Fatkauyon Kecamatan Sulabesi Timur menuju terminal Basanohi di Kecamatan Sanana.

Dalam perjalanan tepatnya Desa Waiman, ban mobil pecah akibat mobil tersebut keluar jalur dan menabrak tiang pembatas jembatan dan mobil tersebut terjun ke parit.

“Dalam perjalanan antara desa waiman dan desa soamole mobil toyota Hilux ini mengalami pecah ban dan mobil oleng sehingga menabrak pembatas atau patok jembatan dan keluar dari badan jalan dan masuk ke parit,” ucap Kapolres.

Sementara 5 orang korban ini termasuk supir bernama Hasma Upara, dua orang kondektur atau pekerjaan transportasi.

Dan tiga orang penumpang telah dievakuasi ke RSUD Sanana, untuk mendapatkan perawatan medis.

“Penumpang mobil ini berjumlah 3 orang ditambah sopir dan kondektur total 5 orang. Akibat kejadian ini sopir, kondektur dan penumpang dilarikan ke RS untuk mendapat perawatan medis,” ungakapnya.

Kapolres juga menyebut, 5 orang korban dalam peristiwa itu terdapat empat perempuan dan satu orang lelaki.

” 1 pria dan 4 orang wanita dalam kejadian ini,” kata Cahyo.(Cr-03/red)

Komentar
Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Iklan