Publikamalut.com
Beranda Daerah Sejumlah Rumah Warga di Galela Terendam Banjir dan Tertimpa Longsor

Sejumlah Rumah Warga di Galela Terendam Banjir dan Tertimpa Longsor

Rumah warga di Desa Limau Halmahera Utara tertimpa longsor akibat hujan deras (dok:Kedes Limau)

PUBLIKA-Halut, Sejumlah desa di Kabupaten Halmahera Utara, Provinsi Maluku Utara, terendam banjir akibat hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah tersebut sejak,senin sampai Rabu (5-8/01/2026) malam.

Banjir terjadi setelah debit air sungai meluap dan menggenangi permukiman warga. Desa-desa yang terdampak di antaranya, Desa Limau, Tutumaloleo, Pelita, Togasa, Igobula, Togawa dengan ketinggian air bervariasi antara 50 sentimeter atau setinggi lutut orang dewasa.

Akibat kejadian ini, puluhan rumah warga terendam, banjir juga mengakibatkan akses jalan desa sulit dilalui serta merusak sejumlah fasilitas umum,khusus di Desa limau Kecamatan Galela Utara, selain rumah warga terendam, juga terjadi longsor yang menghantam rumah  warga dan rumah ibadah Masjid.

Kepala Desa Limau Hasanudin saat dikonfirmasi, Rabu (8/1/2026) malam mengaku rumah warga terendam di RT 2 dan 5 Desa Limau, luapan air dari dua aliran air.

”warga dalam kondisi siaga, pasalnya hujan masih berlangsung,”ujarnya.

Selain itu,  terjadi longsor sehingga menghantam satu unit rumah warga dan rumah yang ibadah.”selain banjir, satu unit rumah warga dan rumah ibadah Masjid tertimpa longsor,”sebutnya.

Ia juga mengimbau masyarakat tetap waspada, terutama yang tinggal di daerah bantaran sungai, dan tebing gunung karena potensi longsor dan banjir bisa terjadi akibat curah hujan masih tinggi.

“Hingga saat ini belum dilaporkan adanya korban jiwa. Namun saya telah berikan imbauan pada warga agar harus waspada,”imbaunya.

ia juga berharap dari pemerintah daerah agar, cepat melakukan penanganan.(red)

Komentar
Bagikan:

Iklan